Bencana kekeringan yang terjadi di Padang semakin parah. Tentu saja hal ini menjadi perhatian dari banyak pihak. Salah satunya adalah PDAM Kota Padang. Sebagai bentuk kemanusiaan dan kepedulian kepada warga, PDAM Kota Padang memberikan secara langsung bantuan air bersih kepada warga yang terdampak bencana kekeringan di Kota Padang.
Tidak main main, dalam momen kemanusiaan ini, Direktur Utama PDAM Padang Hendra Febrizal mengantarkan langsung bantuan tersebut kepada pada warga. Sudah tentu hal ini membuat warga merasa antusias dan sangat berterima kasih. Hal ini terjadi dalam balutan acara PDAM Padang Peduli yang dilaksanakan hari Sabtu lalu.
Dengan menggunakan mobil tanki operasionalnya, PDAM Padang Peduli terus menerus berkeliling kota Padang untuk memberikan pasokan air bersih kepada seluruh masyarakat Padang yang sedang menghadapi krisis air bersih. Dengan diantarkannya air bersih secara langsung, warga yang terdampak kekeringan ini tidak perlu pergi kemanapun selain menunggu di rumahnya.
Baca Juga : Cibarusah Kekeringan, PDAM Sumbang Pipa untuk Menunjang Kebutuhan Air!
Hendra menuturkan bahwa sebenarnya pihak PDAM juga sedang mengalami kekeringan pada sumber mata airnya. Namun karena lebih memprioritaskan masyarakat, PDAM tetap berupaya semaksimal mungkin untuk meringankan beban warga yang sedang mengalami bencana kekeringan ini. Tak tangung, setiap harinya PDAM Kota Padang mendistribusikan 150 ribu liter air ke seluruh wilayah Padang yang terdampak kekeringan.
Sambil memberikan air secara langsung kepada warga Lubuk Kilangan, Hendra juga mengungkapkan kalau sebenarnya pendistribusian ini terkendala oleh minimnya armada kendaraan yang dimiliki oleh PDAM Kota Padang. Pasalnya sambil memberikan distribusi air kepada warga yang terdampak kekeringan, PDAM Kota Padang juga sedang mendistribusikan air kepada para konsumen mereka di wilayah lain yang terdampak pekerjaan pengalihan pipa.
Karenanya Hendra juga meminta maaf jika dalam pelaksanaan distribusi air bersih ini warga harus menunggu lama. Tapi yang pasti, PDAM Kota Padang akan terus berusaha semaksimal mungkin, agar kondisi kekurangan air bersih ini bisa segera diantisipasi. Tentunya PDAM juga akan terus menunggu instruksi dari Walikota Padang terkait langkah yang harus dilakukan selanjutnya.
Lebih lanjut ia jug amenuturkan kalau selama ini ia sangat mengenal kondisi lapangan. Pasalnya dia sudah sangat sering terjun langsung ke lapangan untuk melakukan pengecekan terhadap semua fasilitas PDAM di Kota Padang. Karenanya memberikan bantuan secara langsung seperti ini merupakan hal yang tidak asing baginya meski sudah menjabat sebagai Direktur Utama.
Baca Juga : Terjadi Kebocoran Pipa, PDAM Balikpapan Stop Distribusi Daerah Berikut!
Di lain pihak, Walikota Padang Mahyeldi terus menginstruksikan kepada PDAM kota padang agar berkolaborasi bersama PMI dan BPBD Kota Padang untuk membantu warga yang mengalami bencana kekeringan di Lubuk Kilangan. Hal ini pula yang mendasari kenapa 150 ribu liter air dari PDAM bisa sampai dengan segera ke wilayah tersebut.
Mahyeldi juga menuturkan kalau Pemkot Padang akan melakukan pengaturan jadwal secara adil agar semua masyarakat bisa kebagian air bersih dari PDAM. Hal ini dibenarkan oleh Hendra, Dirut PDAM saat ini. Dia menuturkan kalau semua warga Padang yang terdampak kekeringan pasti akan mendapatkan pasokan air. Hal ini tidak dipengaruhi oleh status warga tersebut pelanggan PDAM atau bukan.
Akan tetapi, dia menambahkan kalau tanda-tanda akan turunnya hujan sudah mulai nampak di Padang. Menilik hal ini, dia berharap semua warga di Padang bisa melakukan persiapan terhadap musim hujan yang akan datang, sehingga kondisi kekeringan seperti ini tidak perlu terulang lagi.
Baca Juga : Percepatan Pembangunan Infrastruktur Asia, Pengaruhi Industri Kawat dan Pipa
Klik disini untuk cek Pipa HDPE Surabaya
Alamat : Ruko Darmo Galeria Blok B-16 Jl. Mayjen Sungkono 75 Gunung sari,Dukuh Pakis,Surabaya 60225 Jawa Timur, Indonesia
No HP : 0813-90000-280/270
Telp Kantor : 031-5675-722.
Email : info@pusathdpe.co.id
Fax : 031-5675-722.
Baca Juga : Pipa Gas di Prabumulih Terbakar, Diduga Karena Pembakaran Sampah
1 Comment
[…] Baca Juga : Bantu Warga, PDAM Padang Distribusikan 150.000 Liter Air Bersih Tiap Hari! […]